ASHA - Belakangan masyarakat dibuat heboh dengan kasus perselingkuhan antara oknum polisi dengan bu bidan.
Hubungan terlarang bidan Puskesmas dan Polisi di Purworejo, Jawa Tengah itu sontak jadi pembicaraan.
Siapa sangka awal mula perselingkuhan viral itu terungkap gegara suami si bu bidan bernama Dody.
Pengacara Dody, Agus Triatmoko mengatakan, kliennya mencurigai sang istri berselingkuh dari pesan WhatsApp.
Di awal Dody sempat membiarkan hal itu, namun ternyata sang istri semakin menjadi-jadi hingga membuatnya meradang.
Menurut Agus, percakapan bidan dengan oknum polisi itu sudah mengarah ke hal-hal tak senonoh.
"Awalnya diperoleh dari chat-chat istrinya, chat dari bulan April sampai bulan September. Mas Dody sebenarnya sudah tahu sejak bulan tanggal 16 Agustus. Lha di tahan dulu tapi kok malah menjadi-jadi," kata Agus, Jumat (11/11/2022).
Dikutip dari Kompas.com, bukti percakapan itu kemudian dihimpun sebagai bahan untuk memperkuat dugaan perselingkuhan ini.
"Buktinya kalau kita screnshot satu-satu ada sekitar 200 lembar, dari percakapan WA itu divideo sama Mas Dody terus disimpan," kata dia.
Agus menjelaskan, pihaknya sudah melakukan pengaduan ke kepala Puskesmas Bragolan, tempat istri Dody bekerja.
Dari hasil pengaduan, istri Dody mengakui telah berselingkuh dengan oknum polisi.
Lebih parahnya lagi, mereka sudah pernah berzina di salah satu hotel.
"Mereka mengakui pernah melakukan satu kali memang di salah satu hotel yang ada di Purworejo, Kalau dichat itu banyak dan beberapa kali," kata Agus.
Lantaran kasus ini melibatkan oknum polisi, Agus juga melapor ke Propam Polres Purworejo.
Sementara itu, Wakapolres Purworejo Kompol Antonius Aldino mengatakan, pihaknya sudah memproses laporan dari Dody.
Antonius menyebut, oknum polisi berinisial Bripka AS kini telah dimutasi ke Polres Purworejo tanpa jabatan.
Sebelumnya, Bripka AS bertugas sebagai intel di salah satu Polsek di Purworejo.
Menurut Antonius, keputusan mutasi dilakukan untuk mempermudah proses penyelidikan kasus.
"Untuk mempermudah penyelidikan dan penyidikan, maka bapak Kapolres memutuskan yang bersangkutan dimutasi dari Polsek ke Polres sebagai anggota SDM," kata Wakapolres. (Tribun-Video.com)
Editor Video : Ahmad Faiz Faqih
Narator : Arny
Sumber : TribunTimur